The Kid Who Would Be King - Trailer Awal | Di Bioskop 23 Januari 2019

Film keluarga yang pesannya dikhususkan untuk anak-anak kembali hadir menyapa di bioskop. Film The Kid Who Would Be King hadir sebagai tayangan menghibur dan penuh petualangan. Lalu, apa yang membedakan film petualangan anak ini dengan film lainnya?
Menceritakan Alex, bocah yang jatuh di alam sebuah bangunan yang sedang direkonstruksi dan menemukan sebilah pedang yang tertancap di batu. Penasaran, Alex kemudian berusaha mencari tahu pedang tersebut. Bersama sahabatnya, Bedders, mereka berusaha mencari makna dari kata-kata yang terukir pada bagian-bagian pedang tersebut. Keduanya enggak percaya bahwa pedang tersebut milik mendiang King Arthur, Raja yang pernah menyatukan kerajaan-kerajaan dari Inggris.
Apalagi, Alex dan Bedders harus bertemu dengan Merlin, sang penyihir legendaris. Mereka harus menghadapi Morgana yang bangkit dari neraka dan mengancam kehancuran dunia. Bisakah Alex menyelesaikan semua permasalahan ini?

Petualangan Klise yang Cukup Menyenangkan

Digarap oleh Joe Cornish, film ini paling enggak seperti sebuah keseimbangan antara horor, komedi, dan komentar sosial anak-anak untuk bertahan hidup di kerasnya dunia anak-anak. Bagaimana pergulatan anak-anak dengan lingkungan sosialnya, memengaruhi cara mereka bertindak.
Film The Kid Who Would Be King memiliki cerita petualangan yang mirip dengan film lainnya. Mulai dari misi, konflik, dan imajinasi yang enggak masuk akal harus dilewati. Jika film ini udah habis stok layar lebarnya di bioskop seluruh dunia, film ini cocok tayang di televisi tiap liburan untuk anak-anak.
Dunia fantasi yang dibangun Cornish cukup menyenangkan. Sayangnya, plot cerita makin lama makin serius dan terasa membosankan. Penonton udah nungguin aksi yang ditonjolkan heroik dalam cuplikannya. Namun, aksi tersebut hadir di sepertiga film terakhir.
Untungnya, aksi tersebut bisa mengembalikan mood penonton yang udah bosan di awal. Bukan cerita yang buruk, hanya saja, ada beberapa plot yang terlalu lama diceritakan. Sampai-sampai, film The Kid Who Would Be King isinya penuh drama.
Wadidawwwwwww
Jangan Lupa Komen
Selamat Menonton 
ENJOYYYYYYYYYYY..........

Comments

Popular posts from this blog

Marvel Studios' Captain Marvel - Official Trailer

DRUNK PARENTS Official Trailer (2019) Salma Hayek, Alec Baldwin Comedy Movie HD

Tembang Lingsir - Official Trailer